Wabup Subandi Hadiri Jalan Sehat Bersama AMIN

Sidoarjo,"DPC PKB Sidoarjo rapatkan barisan untuk kemenangan capres-cawapres Anies Baswedan- Muhaimin  Iskandar (AMIN), Pada Minggu (24/09/2023) PKB menggelar Jalan Sehat bersama AMIN yang bertempat di Lapangan Desa Pabean, Kecamatan Sedati. Jalan sehat bersama AMIN ini diikuti oleh ribuan masyarakat Sidoarjo, terutama masyarakat Kecamatan Sedati bahkan banyak pula yang ikut merupakan warga Surabaya."Acara jalan sehat ini terbuka untuk umum, dan tentunya PKB juga memberikan banyak hadiah menarik bagi peserta jalan sehat. Ada hadiah utama umroh, sepeda listrik, sepeda angin, sepeda motor, mesin cuci, kulkas, dan masih banyak hadiah lainnya.

Tampak dari pantauan wartawan ini, sejak pagi pagi sekali ribuan masyarakat sudah antusias berkumpul di lapangan Desa Pabean, sambil mengambil kupon jalan sehat berhadiah yang disediakan oleh pihak panitia.  Tepat pukul 07.00 WIB ribuan peserta tersebut diberangkatkan oleh Wakil Bupati Sidoarjo, Subandi yang juga merupakan Ketua DPC PKB Sidoarjo, selain Subandi turut hadir juga para kader partai PKB dan stakeholder lainnya. "Selain menjadi ajang kebersamaan dan olahraga, acara jalan sehat ini juga memiliki tujuan yang lebih dalam, yaitu untuk mendukung semangat demokrasi dan partisipasi masyarakat dalam proses pemilu," ujar Subandi. 

Ia mengatakan, jika kegiatan ini akan menjadi wadah yang tepat untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik mengenai visi dan misi mereka (AMIN,Red). Rencananya, katanya, kegiatan serupa setelah di Desa Pabean akan berlanjut ke Tanggulangin,Taman, dan berakhir di GOR Sidoarjo. "Tujuan tentunya untuk pengenalan AMIN,kita terus bergerak, dan menargetkan bisa 70% suara di Jatim," ujarnya optimis. "Dengan waktu yang masih panjang ini,kita upayakan untuk memberikan dukungan semaksimal mungkin untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat."Walaupun diterpa cuaca yang sedang panas panasnya masyarakat peserta jalan sehat tetap antusias, sampai acara berakhir pukul 12.00,"Reporter Ars