Sebuah Rumah Di Mojokerto Terbakar"Uang Rp 80 Juta Pun Ikut Hangus Terbakar

MOJOKERTO,Mediarepublikjatim.com-Kebakaran terjadi di sebuah rumah yang terletak di Dusun Wonorejo RT 01 RW 04, Desa Wonorejo, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto. Tak hanya membakar bangunan rumah dan isinya, api juga menghanguskan uang sebesar Rp 80 juta.

Kepala Bidang (Kabid) Kedaruratan dan Logistik, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mojokerto, Joko Supangkat mengatakan, kebakaran terjadi pada, Selasa (6/12/2022) sekira pukul 16.45 WIB. “Kebakaran terjadi di rumah Bapak Sanusi,” ungkapnya.

Menurut keterangan anak pemilik rumah, lanjut Joko, api pertama kali muncul dari kamar di bagian belakang rumah. Tak lama, api yang sudah cukup besar tersebut membakar perabotan yang ada di dalam kamar hingga merembet ke kamar tengah, kamar depan hingga hampir ruang tamu.

“Sebanyak dua unit mobil PMK diterjunkan ke lokasi kebakaran. Sekira pukul 18.05 WIB, api baru bisa dipadamkan. Ada tiga ruang kamar tidur beserta perabotan dengan luas area yang terbakar 15 meter x 6 meter. Api juga membakar uang tunai Rp80 juta,” katanya.

Joko menambahkan, diduga kebakaran terjadi dari konsleting listrik. Akibat kebakaran tersebut, korban mengalami kerugian lebih dari Rp100 juta dan kasus kebakaran tersebut ditanggani Polsek Trowulan.(wy)